Rabu, 02 Desember 2009

Masa Depan MotoGP di 1000cc?

Jakarta - Mungkin keberadaan mesin 800cc di MotoGP tidak akan lama lagi bertahan. Pasalnya kini telah muncul gagasan dari FIM soal peningkatan kapasitas ke level 1000cc.

Era 800cc empat tak bermula sejak tahun 2007 ketika (Federasi Motor Internasional) FIM menurunkan standar dari 990cc yang sudah dipakai sejak tahun 2002.

Namun era tersebut kemungkinan tidak akan bertahan lama setelah Presiden FIM, Vito Ippolito menyatakan idenya tentang peningkatan ke 100cc. Ippolito sendiri melontarkan wacana tersebut tidak dengan sembarang alasan.

Menurutnya semua pabrikan yang berkecimpung di kelas tertinggi akan sepakat dengan gagasannya itu lantaran akan membuat kompetisi semakin menarik. Ippolito juga yakin tidak akan muncul konflik dengan ajang World Superbike yang juga bermesin satu liter, karena setiap ajang dinilainya memiliki karakteristik sendiri-sendiri.

"Pabrikan MotoGP ingin mesin 1000cc, jadi itu lah yang ada sekarang. Mesin 800cc tidak bekerja karena memiliki tenaga yang kurang lebih sama (dengan 990cc) namun cuma meningkat di kecepatan membelok," tuturnya di Motosprint seperti diwartakan Autosport.

Sistem di 800cc sendiri sering mendapat keluhan dari para rider terkait dengan banyaknya peralatan elektronik yang terlibat di dalamnya. Kritikan itu di antaranya datang dari Valentino Rossi yang menyebut MotoGP saat ini cukup membosankan.

Sumber : http://www.detiksport.com

COMMENTS :

Don't Spam Here

0 komentar to “Masa Depan MotoGP di 1000cc?”

Posting Komentar

 

Copyright © 2009 Fresh Themes Gallery | NdyTeeN. All Rights Reserved. Powered by Blogger and Distributed by Blogtemplate4u .